Jumat, Maret 12, 2010

Pengaruh negatif SEO


SEO, ya semua orang tau itu. Minimal yang sering bergelut dalam pembuatan web dan bisnis online. Bagi si empunya website jika berhasil meraih posisi utama di google tentu hal yang menyenangkan. Entah informasi yang ditampilkan berkualitas atau tidak.

Hmm, kalau berkualitas sih kita sebagai pencari informasi enjoy-enjoy aja. Lah masalahnya jika tidak, Ya kecewa berat. Sekali

Apa saja sebenarnya sampah-sampah informasi yang menghiasi halaman pertama google ini?
Gampang saja : iklan, spaming keyword, link hasil search result not found, copy paste, dsb (dan saya bingung).

Sebenarnya sah-sah saja menggunakan teknik SEO. Karena memang tidak ada yang melarang. Dan yang terpenting karena saya juga melakukannya. Tapi kita juga harus punya tanggung jawab untuk memberikan pengunjung sebuah informasi yang benar-benar berguna.
Yah minimal bisa membuat pengunjung berkata “lumayan”.

Nah,
Pernah suatu kejadian, saya sedang mencari informasi tentang komik naruto, tiba-tiba mata ini tertuju pada hasil search result di Google. Tanpa nunggu aba-aba langsung saya “klik kanan – open Link in New Tab”..Tapi Kok design webnya nggak asing. Eh ternyata,

Web yang sedang saya buka adalah website iklan baris. Dan lebih terkejut lagi adalah web iklan baris itu milik saya sendiri. Tak berhenti sampai disitu, ternyata yang nulis iklan itu juga saya sendiri…maklum dulu belum ada yang mau beriklan. Jadi ya beriklan sendiri.

Belum lagi saya pernah membaca suatu artikel topiknya juga sama “Pengaruh SEO”.
Singkat cerita ada seorang beberapa webmaster yang sedang bersaing mati-matian untuk berada di posisi utama google. Keyword yang ditembak cukup populer dalam artian lumayan banyak yang nyari. Tiap hari sampai 3 kali meraka periksa apakah sudah ada di halaman pertama google atau belum. Dan ini berlangsung berminggu-minggu.

Saya tidak peduli siapa yang menang. Tapi kesimpulannya keyword yang mereka tembak itu dilihat dari https://adwords.google.com/select/KeywordToolExternal bertambah banyak yang nyari secara signifikan.
Kemungkinan keyword itu semakin populer bukan karena ada orang yang mencarinya tapi lebih dikarenakan pengecekan webmaster-webmaster itu…untuk melihat apakah webnya sudah berhasil nongol di halaman pertama Google.

http://blogbintang.com/pengaruh-negatif-seo

Reddit
Digg
Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Facebook

0 Comments:

Posting Komentar

Arsip

Mengenai Saya

About This Blog

Blog ini adalah kumpulan artikel tentang berita, hal unik, sejarah, legenda, misteri dan fenomena baik yang sudah terpecahkan maupun yang masih diteliti dan pedebatan, dan legenda legenda.

Isi dari artikel adalah hasil penyuntingan dan penterjemahan dari artikel yang sudah ada diinternet. Kami hanya ingin mendedikasikan blog ini untuk penyebarluasan ilmu yang semoga bermanfaat dan dapat menjadi bahan renungan untuk pembaca bahwa masih banyak misteri/fenomena yang belum terjamah oleh pemikiran manusia dan sesungguhnya semua ilmu adalah milik Allah S.W.T.

Pemikiran tentang keberadaan manusia di alam semesta adalah rahasia-Nya, tetapi manusia diberi akal & pikiran untuk terus menimba ilmu bermanfaat darimanapun ilmu itu berasal.

Postingan di blog ini boleh di copy atau disebarluaskan asal dicantumkan link sumbernya.
 

Pristianpedia™ Copyright © 2010 LKart Theme is Edited by Pristian Hendra Pradana